TNI AL – Dispen Puspenerbal (15/3/2024) | Usai melaksanakan Serah Terima Jabatan (Sertijab) Komandan Skuadron Udara 100, 400 dan 600 di Lapangan Apel Markas Komando Wing Udara 2 Puspenerbal dilanjutkan buka puasa bersama sekaligus ramah tamah pisah sambut Komandan-komandan Skuadron yang baru saja dilepas di Auditorium Mako Wing Udara 2 Juanda, Kamis malam (14/3/2024).
Bertepatan dengan bulan Ramadhan 1445 Hijriyah, Acara ramah tamah yang umumnya digelar usai sertijab kali ini disuguhi penampilan Tim Hadrah Rajawali yang sudah melalang buana ke wilayah Jawa Timur sembari menunggu waktu berbuka puasa.
Tidak hanya itu, usai pejabat lama memberikan pesan dan kesan serta pejabat baru memberikan sepatah duapatah kata, Komandan Wing Udara 2, Kolonel Laut (P) Adam Firmansyah, memberikan santunan kepada anak yatim diikuti oleh Perwira Staf Wing Udara 2 dan Ketua Cabang 2 Gabungan Jalasenastri Puspenerbal. Ny. Dian Adam beserta Pengurus Cabang 2 Gabungan Jalasenastri Puspenerbal.
0 Komentar