BREAKING NEWS

10/recent/ticker-posts

Right Button

test bannerSELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI KAMI

Program Flied Trip KB dan TK Pelita Nusantara Pilih Wisata Edukasi Ke Lanudal TPI

TNI AL- Dispen Puspenerbal (21/2/2024) | KB dan TK Pelita Nusantara memilih Lanudal Tanjungpinang (TPl) sebagai destinasi untuk pelaksanaan Program field trip (perjalanan belajar) mereka dalam rangka wisata edukasi yang datang ke Lanudal TPl pada Rabu (21/2/2024).

Lebih dari sekadar liburan, kunjungan ini memberikan kesempatan bagi para siswa untuk mempelajari secara langsung tentang kehidupan di pangkalan udara dan memperluas wawasan mereka tentang Penerbangan TNl AL.

Sebanyak 59 murid dan 9 guru pendamping mengikutin wisata edukasi ini, mereka diberikan kesempatan untuk melihat langsung berbagai fasilitas dan pesawat yang digunakan TNl AL yang ada di Lanudal Tanjungpinang.

Mereka juga diajak untuk berinteraksi langsung dengan personel Lanudal, sehingga dapat memperoleh pengetahuan yang lebih mendalam tentang tugas-tugas yang dilakukan di pangkalan udara tersebut.

Lettu Laut (T)  Asep, Serda Agus, Phl Pen Dhea Ayu ditunjuk Danlanudal untuk mendampingi kunjungan wisata ini.

Siswa Siswi diberi kesempatan menaiki Pesawat Casa dan berfoto dengan amat ceria di depan  pesawat casa dan Heli.

Menurut Kepala KB dan TK Pelita Nusantara, kegiatan seperti ini sangat penting untuk melengkapi pembelajaran di dalam kelas. Kunjungan ke Lanudal Tanjungpinang memberikan pengalaman nyata yang tidak bisa didapatkan dari buku pelajaran, sehingga dapat meningkatkan minat belajar dan pemahaman siswa tentang pentingnya pertahanan udara bagi negara.

Posting Komentar

0 Komentar